Wakil Direktur RSUD NTB, Membuka Kegiatan Assessment Kompetensi Jenjang Karir Keperawatan Angkatan VI

    Wakil Direktur RSUD NTB, Membuka Kegiatan Assessment Kompetensi Jenjang Karir Keperawatan Angkatan VI

    Mataram NTB - Wakil Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Provinsi NTB dr. Hj. Qomarul Islamiyati Sp.Kj, membuka kegiatan Assesment Kompetensi jenjang karir Keperawatan Angkatan VI bertempat di Aula Graha Mandalika RSUD NTB, Kamis (22/12/2021).

    Pada kesempatan itu dr. Hj. Qomarul Islamiyati Sp, Kj, dalam sambutan pembukanya menyampaikan motivasi dan semangat kepada seluruh peserta Assessment agar dapat mengikuti kegiatan tersebut dengan baik sehingga memperoleh hasil yang maksimal karena hal ini penting untuk menjadi konsep dasar bagi rekan-rekan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. 

    "Jadi karena kita ini pekerja yang tugasnya melayani orang, jadi harus punya kemampuan khusus, agar masyarakat yang kita layani tersebut merasa nyaman, tenang serta memperoleh kepuasan, sehingga tertanam kepercayaan terhadap kita selaku tenaga medis, " ungkapnya. 

    Di kesempatan itu pula Qomarul menghimbau seluruh peserta agar benar-benar mengikuti seluruh kegiatan Assesment ini dengan baik sehingga apa yang kita harapkan dari adanya kegiatan semacam ini dapat diperoleh  hasil yang maksimal sesuai yang diharapkan. 

    "Ikuti dengan tekun, serap dengan baik apa yang disampaikan oleh pembawa materi, semoga apa yang didapatkan dari kegiatan ini dapat di aplikasikan pada tugas kita selaku tenaga kesehatan yang melayani masyarakat, " tutup Qomarul. 

    Sedangkan Ketua Tim Asesor dalam laporannya menyampaikan ada 239 peserta yang mengikuti Assessment Angkatan VI tahun 2021 ini, diantaranya 31 Bidan dan 207 Perawat yang berasal dari Instalasi Rawat Inap (IRI), Instalasi Gawat Darurat (IGD), intensif Care, Hemodialisa, Instalasi Rawat Jalan (IRJ), Graha Gemilang, PCC, tim Vaksin,   serta Tim PKRS.

    Kegiatan Assessment Angkatan VI ini berlangsung selama 5 hari sejak hari ini hingga 27 Desember 2021. Sedangkan tujuan kegiatan ini diharapkan dapat menambah kemampuan bagi tenaga medis dalam memberikan pelayanan sebaik-baiknya terhadap masyarakat.(Adbravo)

    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Korem 162/WB Gelar Penerimaan Dan Pelepasan...

    Artikel Berikutnya

    Ditresnarkoba Polda NTB Gelar Pemusnahan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kapolresta Mataram Terima Kunker Tim Mabes Polri Dalam Rangka PAM Pilkada 2024
    Kapolresta Mataram Bersama Dirpamobvit Polda NTB Monitor Proses Pemungutan Suara di TPS Wilayah Hukum Polresta Mataram
    Pastikan Aman, Jajaran Polres Sumbawa Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada Ke TPS

    Ikuti Kami